Thursday, January 03, 2008

Inago


riku pertama kali makan Inago. Yaitu sejenis jangkrik yang dimasak dengan kecap asin dan gula. Kalo tidak pandangin bentuknya enak juga rasanya hihihi. Lah wong orang kalo paceklik aja makan kecoak...(tapi kalo kecoak sih aku amit-amit)

Riku mewarisi aku dalam hal mau mencoba. Dia sendiri yang minta ke Achan spy dibelikan Inago, karena dia mau coba (karena dia dengar aku coba makan di yokohama).Tapi untuk urusan selera dia mungkin masih mirip papanya. Yang tidak suka mangga, tidak suka durian, tidak suka yang manis-manis...kecuali aku (ge-er) eh...coklat ;))

Hari ketiga tadinya mau pulang pagi, tapi malas, dan masih mau nonton Chumon yang katanya selesai hari ini. Makan siang kita cari ramen, tapi ternyata toko ramennya belum buka. Tau gitu aku telpon tante Kristin yang katanya udah masakin kita soto babat.... zannen

No comments: