Pagi jam 6:30 bangun, karena mulai makan pagi jam 7:00. Ternyata semua pada belum bangun, jadi aku bangunin semuanya untuk sarapan. Jam 7:30 baru pada turun. Aku udah mulai makan, karena takut kalau riku bangun. Riku sih pasti ngga bisa bangun untuk sarapan. Padahal sarapannya kesukaan dia....Natto.
Jam 9:00 semuanya ke kamarku, untuk bantuin beresin kamar. Untung aku udah bangunin riku dan ganti bajunya. Jam 9:45 kita udah di halte bis dan nunggu bis ke arah Odawara. Busnya datang jam 10:03 teng sesuai dengan jadwal. Hebat yah sistem transportasi di Jepang.
Kita sampai di stasiun Odawara (biaya 1050 yen) lalu, cari locker spy bisa masukin tas yang ngga perlu, karena kita harus jalan sekitar 15 menit ke Odawara Castle.
Di sekitar odawara castle juga ada kebun binatang kecil dan taman bermain serta taman ume (plum)
Setelah selesai foto-foto, kita kembali ke arah stasiun, untuk makan siang dan pulang. Si Riku mulai capek jadi digendong sama Kisaki san... Kita makan siang di Bamiyan. Si Riku minta dibeliin kereta Yamanote. Hmmm mama juga suka sih jadi mama beliin buat RIku. Duhhh 2 hari pergi udah beli 3 mainan. Sesudah makan kita bubar di stasiun karena aku dan Riku naik shinkansen ke Tokyo, sedangkan yang lain naik Odakyu biasa.
Riku pertama kali naik Shinkansen dan sennag sekali. Tapi karena capek dia tidur dalam perjalanan. Sayang cuman bisa tidur 30 menitan. karena dalam 36 menit sudah sampai di stasiun Tokyo. Memang cepat shinkansen itu. Sesampai di Sta Tokyo aku bangunkan Riku karena aku ngga kuat gendong dia. Lalu kita naik kereta Chuo Line ke Kichijoji. Di Kichijoji, makan es krim Baskin robins lalu pulang naik taxi....
Tsukaretaaaaaaaaaaaa!!!!
No comments:
Post a Comment