Thursday, April 13, 2006

Sushi

Yah memang judulnya sushi karena menu makan siang hari ini adalah sushi. menunya aku dan riku. Berhubung beberapa hari ini riku malas dan ngambek ngga mau ke penitipan, akhirnya aku liburkan dia hari Kamis dan Jumat ini. Aku harus pergi rekaman jam 1:30 so, kira-kira jam 12 kita berangkat. Riku tentu saja senang waktu dengar dia mau diajak ke "kantor" nya mama. Dengan semangat dia siap-siap, membawa 4 mainan ultraman kesayangannya dia dimasukkan ke dalam tas ransel "incredible boy" nya. Aku sendiri harus bawa bahan pelajaran untuk besok, selain skrip berita yang akan di rekam hari ini. tentu saja dengan perlengkapan riku, pampers, baju dan sebagainya. Udah kayak mau pindahan rumah aja deh.


Naik taxi ke stasiun kamu shaku....sulit juga dapet taxinya jam segini. Begitu sampai di eki dan sambil tunggu kereta dia bilang...dulu ada obasan yang tanya umur aku di sini yah!!!. Wah dia ingat kejadian yang sudah lewat loh. papanya aja belum tentu ingat ......hehhehe... Sampai di tamachi, aku agak kuatir juga karena dari stasiun ke interfm itu jauh jalannya. apa riku kuat. Dia minta minum sebelum mulai jalan. Untung aku bawa orange juice dalam kotak 200 ml. Dia minum dengan rakus. Kemudian mulai jalan pelan pelan ke arah kanal. Sepanjang kanal ada deck dengan tempat duduk-duduk. so kita jalan santai melewati kanal itu menuju ke studio.


Alhasil rekaman cukup dengan 2 kali take aja. berhubung dave san menjadi sukarelawan bermain dengan riku selama aku di dalam studio. Take ke dua gara-gara, riku buka pintu studio lebar lebar.hihihi...

Dari studio kita naik taxi ke meguro, untuk makan siang, dan si riku udah ngga sabaran mau ke yokohama. Aku tanya dia mau makan apa....spaghetti? Jawabnya "Ramen...Mie" aduhhhh, susah itu. So aku tawar...makan sushi yuuuk. soalnya aku ingat di meguro ada kaiten sushi (sushi diatas ban jalan) yang murah. Dan dia setuju...so, kita makan sushi deh. Ya ampun si riku....makan sushi telur ikan dan ikan transparan...4 biji abissss. lapar rupanya dia. Dia merasa lucu juga liat piring2 berputar depan dia. Aku sendiri memang lapar, tapi kok aku ngga begitu nafsu makan yah . udah keburu seneng liat anakku makan banyak. Mau ambil foto banyak tapi ngga senak soalnya pegang ikan trus pegang handphone.

Sesudah makan kita naik mekama line (namanya udah ganti sih) ke hiyoshi. Sepanjang perjalannan riku bobo. Gimana ngga enak coba, perut kenyang, udara hangat, dengan getaran dari kereta, belum lagi di peluk mamanya cieeeeee.... Begitu sampe di hiyoshi dia masih tidur, so aku gendong dia keluar kereta dan duduk di bangku di peron membiarkan dia bobo dulu. Aku ngga kuat angkat dia sampai atas. ntar malah jatuh dari eskalator bahaya deh. Sambil email dengan achan bahwa kita sudah sampai di stasiun dan mau tunggu sampai riku bangun dulu. Aku biarkan riku bobo kira-kira 10 menitan, lalu aku paksa dia berdiri, sambil bilang bahwa kita sudah sampai dan achan sudah tunggu. Langsung melek deh dia.....

Sebelum naik taxi ke rumah achan, kita beli oleh-oleh donut. kebetulan di depan stasiun ada mister donut. Si riku maunya selalu naik ke lantai dua, karena dia pikir di lantai dua ada mainan seperti di MC D di oizumi. Padahal ngga ada apa-apa.

Di rumah achan, riku bermain sepeda, bermain dengan Daichan juga. keliatan dai chan sudah terbiasa dengan kehadiran riku, sehingga dicuekin aja tuh. Malah waktu aku keluar di dai maunya lompat ke arah aku.... kadang aku heran juga sih...kok binatang suka sama aku sih ....

Di kolam ada kodok besar, dan dalam kolam banyak telur kodok. kalau semakin hangat, telur-telur itu akan menetas dan menjadi kecebong. tanoshimi da. di atas kolam ada pohon yamabuki berwarna kuning.

No comments: