Saturday, March 25, 2006

お別れ会


Tak terasa hari ini adalah hari perpisahan sekaligus penutupan tahun ajaran 2005-2006. Berbeda dengan tahun lalu, riku sudah mulai berani dan banyak teman.
Yang Pasti kita terlambat sampai di Himawari 15 menit. Acaranya mulai jam 10:00 pagi. Sampai di sana, sudah acara pertunjukan dari Kelas ウサギ Kelinci (1-2 th). Dan diberitahukan bahwa setelah acara ini, giliran kelasnya Riku 像(Gajah- 3tahun ke atas). Mereka menampilkan cerita tentang 3 ekor babi (yang masing-masing membuat rumah lalu didatangi oleh serigala). Nah Riku dapat peran Serigalanya, bersama 2 teman yaitu Sho-kun dan Hiro-kun. Memang sih ceritanya 3 babi tapi masing-masing peran dimainkan beberapa orang. Lucu juga sih liat bocah-bocah itu main sandiwara. Jangan harap deh bisa sukses hihihi. Tapi diantara teman Riku sekelas ada beberapa anak perempuan yang ceriwisnya minta ampun. Dan pandai bergaya. Untung deh anakku laki-laki. Ini aja Riku udah suka bikin pusing...gimana kalo perempuan.


Sesudah acara sandiwaranya kelas Gajah, dilanjutkan dengan 紙芝居 Toneel. Si Riku tadinya bermain sama Hiro-kun, gulat-gulatan tapi dia mau liat toneel sehingga dia minta ijin untuk pergi ke barisan depan untuk nonton. Hmmmm berani juga anakku ini, ngga seperti mamanya dulu paling takut untuk disuruh ke muka kelas.

Setelah selesai acara-acara pertunjukan, orang tua dan anak-anak dipisah menjadi 3 room sesuai dengan kelompoknya. Grup Gajah, paling banyak anggotanya...dan nakal2 semua. Ada satu anak yang mulai mengambil handuk kecil dan mengepel ruangan, sambil berguling-guling. Padahal orang tua musti berkenalan dan sekedar mengucapkan terima kasih atas bantuan selama satu tahun kepada guru-gurunya. Banyak anak yang akan masuk TK mulai April ini, sehingga untuk mereka agak sedih karena harus berpisah dnegan teman-teman dan guru yang mereka senangi. Ada kesan ragu juga di muka orang tua, seandainya anaknya mogok ngga mau ke TK. Biar bagaimanapun TK adalah sekolah yang lebih formil dan ada aturannya, jam-jamnya.


Waktu tiba giliran omong, aku bilang saja terima kasih karena yang pasti riku selama satu tahun ini banyak berubah dan yang pasti tambah cerewet. Dan saya agak lambat bertindak untuk mendaftarkan Riku ke TK, sehingga mohon bantuannya setahun lagi. Hmmmm Riku kelihatannya sudah mulai bosan juga sih disitu abis temen2nya semua akan pindah atau ke TK. Setelah acara perkenalan dibagikan semacam tanda selesai, berisi foto2 teman dan guru di Himawari serta hasil karya anak-anak selama setahun.


Sesudah acara di Himawari, aku ajak riku makan di kentucky lalu pergi ke Ikebukuro untuk beli mainan Ultraman lagi. Kali ini dia beli ultraman Zenon dan Max.... (secara keseluruhan dia punya 4 max duhhh) Yah memang si ultraman Max habis series nya bulan Maret ini. Mulai April akan ada ultraman series yang lain.

No comments: