Tuesday, January 17, 2006

Sashimi

huh, hari ini sebetulnya ingin sekali makan sashimi. Jadi waktu aku pulang dari rekaman, mampir ke toko ikan di dekat stasiun. tapi びっくり kaget karena tokonya tidak ada. TUTUP. Pindah. atau gulung tikar. wahhh. pupus deh harapan makan shashimi murah. Jadi menyesal tidak beli di ikebukuro saja.

Pagi ini seperti biasa aku cari berita yang menarik untuk radio. Aku pilih masalah formalin yang santer dibicarakan di Indonesia akhir-akhir ini. Tapi berita itu cukup membuat aku tertegun kemarin waktu belanja di toko sayur Sakurai. Ada udang frozen di situ dengan harga murahhhhh sekali. 390 yen untuk 20 ekor. itu murah sekali di tokyo. Tapi...beku. Sambil liat udang itu aku pikir, jangan-jangan bisa murah karena pake formalin. wahhh kok jadi parno (paranoid) gini yah. Akhirnya aku tidak beli, bukan lantaran takut formalin tapi karena aku tidak begitu suka udang, dan toh masih ada persediaan di lemari es.

Berbincang dengan Miyuki san tentang menulis blog. Dia ingin interview aku lagi sambil berkata bahwa James pasti suka dengan tema-tema yang kamu tulis di BLOG. Hmmmm emang aku sering diinterview James dulu. tapi sekarang sulit karena Riku bobo jam 11, sedangkan interview itu jam 11 malam dan 生放送 siaran langsung. Nanti kalau riku teriak teriak pasti masuk deh. jadi aku tolak.

So, menu hari ini jadinya masak masakan china, daging iris dengan ピーマン paprika hijau.

Oh ya ada yang mengejutkan hari ini. Om Kale, Tante Lyd, tante Thea dan Tante Diana telepon dari jakarta untuk mengucapkan selamat ulang tahun. Surprised.

No comments: